-->
  • Jelajahi

    Copyright © GHSNEWS.ID | BERITA INDONESIA TERKINI
    Best Viral Premium Blogger Templates

    JSON Variables

    Menu Bawah

    Ketum KAHMI JAYA Hadiri Buka Puasa dan Santunan Anak Yatim MD KAHMI Jakpus

    GHSNews.id
    Selasa, 02 April 2024, 06.02 WIB Last Updated 2024-04-01T23:02:00Z

    GHSNEWS.ID | JAKARTA — Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) menggelar acara buka puasa bersama dan santunan anak yatim, di Warung Sotek, Cikini, Jakarta Pusat, pada Senin 01/4/2024.

    Acara dihadiri Ketua Umum KAHMI JAYA M.Ichwan Ridwan alias Boim yang melakukan safari keliling buka bersama Majelis Daerah.  Hari ini giliran MD KAHMI Jakarta Pusat yang menggelar buka puasa bersama. 

    Boim menyampaikan bahwa "Saya sangat bahagia melihat giroh dan semangat Majelis Daerah menggelar kegiatan keagaman rutin seperti ini yang terlihat jauh berbeda dari kepengurusan tahun-tahun sebelumnya. Kali ini kegiatan buka  puasa ke-3, sebelumnya Jakarta Selatan dan Jakarta Utara yang terlebih dahulu menggelar kegiatan serupa. Saya lihat para pengurus majelis daerah di Jakarta Raya sekarang sangat kompak, saling support dan saling mengunjungi  satu sama lain dan budaya ini harus dipertahankan". Jelas Boim.

    Koordinator Presidium MD KAHMI Jakarta Pusat  Syafiq Faisal Seff dalam dalam sambutannya menyampaikan, "Acara ini sebagai wujud kepedulian terhadap anak yatim dan menjalin silaturrahmi sesama pengurus, alumni dan kader HMI se-Jakarta pasca pemilu. Ini menjadi program tetap setiap bulan suci ramadhan," ucap Syafiq.

    Dalam kesempatan yang sama, ketua pelaksana acara, M. Zulfikar Fauzi menyampaikan, buka puasa bersama ini untuk tetap menjaga tali silaturrahmi agar lebih solid. Ia juga berharap agar kepengurusan ini bisa berkolaborasi dengan pemangku kebijakan.

    "Harapan kedepan agar pengurus MD KAHMI Jakarta Pusat agar bisa berkolaborasi dengan stakeholders Jakarta Pusat. Mendukung visi-visi misi program pemerintah Jakarta pusat untuk mempercepat pembangunan di wilayah Jakarta pusat pasca pemilu. Kedepan, MD KAHMI Jakarta pusat akan melakukan halal bihalal," terangnya.

    Sebagai informasi, yang hadir dalam acara buka puasa dan santunan acara anak yatim MD KAHMI Jakarta pusat  diantaranya Kakanda Heru Sutrianto (Ketua MD KAHMI Jakarta Barat), Triono (Koordinator Presidium MD KAHMI Jakarta Utata), Ahmed (Sekretaris Umum MD KAHMI Jakarta Selatan), aktivis senior Ferry  Iswan (FKUB Jakarta Pusat), Rahmat Ariyanto,   pengurus dan Anggota MD KAHMI Jakarta Pusat,  dan pengurus HMI se-Jakarta.(Riz)
    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru

    OPINI RAKYAT

    +