GHS NEWS ■ Korps Marinir TNI AL dari jajaran Pangkalan Korps Marinir (Lanmar) Surabaya, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 TNI AL menggelar serangkaian kegiatan sosial yang merupakan arahan dari Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono dan perintah langsung dari Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di beberapa tempat, antara lain: pemberian Tali Asih dan Paket Sembako kepada tokoh dan saksi hidup pelaku sejarah pendahulu Korps Marinir TNI AL Pelda KKO (Purn) Soegimin di Ketintang, Surabaya, Serma KKO (Purn) Djoni Liem di Kembang Kuning, Surabaya, Serda KKO (Purn) Soelawi di Jombang, Jawa Timur, serta pemberian Tali Asih dan Paket Sembako kepada 25 Anak Yatim Lanmar Surabaya di Denhar Lanmar Surabaya, pada Rabu (08/09/2021).
Pemberian Tali Asih tersebut merupakan wujud kepedulian dari Pimpinan Korps Marinir TNI AL, sekaligus sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi, serta Kegiatan yang dilaksanakan ini sebagai wujud rasa cinta kasih, rasa saling menolong dan rasa peduli kepada sesama yang sedang membutuhkan uluran tangan serta wujud rasa syukur atas rejeki yang dilimpahkan Tuhan Yang Maha Kuasa.
Hal tersebut merupakan penyampaian dari Komandan Lanmar (Danlanmar) Surabaya kepada seluruh panitia yang terlibat, sesaat sebelum pelaksanaan kegiatan. "Kegiatan sosial ini merupakan perintah langsung dari Pimpinan, dalam rangka memperingati HUT ke-76 TNI AL, untuk itu laksanakan kegiatan sosial ini dengan penuh rasa keikhlasan dan tanggung jawab," pinta Danlanmar Surabaya. (**)