BREAKING NEWS

 


Ketua PWI Soppeng Terpilih, Dibalik Suara Tegasnya Tersimpan Kepribadian Ramah dan Penuh Canda

GHS NEWS.ID | SOPPENG-  Ketua PWI Soppeng terpilih periode 2025-2028 dikenal publik sebagai sosok berwibawa dengan suara tegas setiap kali tampil berbicara di forum resmi maupun kegiatan organisasi. Namun di balik karakter tersebut, ternyata ia memiliki sisi lain yang tak banyak diketahui: pribadi yang ramah, hangat, dan penuh humor.


Dalam berbagai kesempatan bertemu warga, Ketua PWI Soppeng Andi Jumawi kerap mencairkan suasana dengan candaan ringan yang spontan. Gurauan dan sikapnya yang santai membuat masyarakat merasa dekat dan tidak canggung saat berinteraksi dengannya. Banyak warga mengaku terhibur dengan gaya bicaranya yang mengalir serta cara ia menyelipkan humor tanpa mengurangi esensi pembicaraan.

Beberapa warga bahkan menyebut bahwa sosoknya memberikan energi positif dalam setiap pertemuan, terlebih saat suasana kegiatan terasa formal atau kaku. Ketika Ketua PWI hadir, suasana menjadi lebih hidup dan penuh tawa. Karakternya dianggap mampu menjembatani komunikasi antara organisasi pers dan masyarakat, karena ia tampil bukan hanya sebagai pimpinan, tetapi juga sebagai figur yang mudah diajak berbincang.


Kepribadian ramah ini juga menjadi nilai tambah bagi dirinya sebagai pemimpin organisasi wartawan di daerah. Dengan pendekatan yang bersahabat, ia dinilai mampu menjaga hubungan baik dengan berbagai elemen masyarakat dan memberi contoh bahwa seorang jurnalis maupun pemimpin organisasi bisa tetap tegas, profesional, namun tetap humanis dan menghibur.


Dengan karakter tersebut, Ketua PWI Soppeng kini dikenal tidak hanya karena kiprahnya dalam dunia pers, tetapi juga karena sisi pribadinya yang hangat dan disenangi banyak warga.


Untuk diketahui, Ketua PWI Soppeng terpilih Andi Jumawi meniti karir Jurnalisnya sejak tahun 2006 hingga sekarang, ia mengikuti sejumlah Pendidikan dan pelatihan Jurnalistik di PWI Sulawesi Tenggara (Sultra) sejak tahun 2010 dan pada tahun 2017 ia resmi menjadi anggota Muda PWI Sultra dan pada tahun itu juga Andi Jumawi mengikuti Uji Kompetensi Wartawan jenjang muda dan dinyatakan kompeten. 


Tak sampai disitu saja, dirinya terus menempah dirinya dalam dunia Jurnalis dengan mengajukan diri menjadi anggota biasa PWI pada tahun 2022 dilanjutkan dengan mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW) jenjang Madya yang dilaksanakan oleh Dewan Pers di PWI Sulawesi Selatan di Kota Makassar tahun 2022 dan dinyatakan kompeten. 


Dan pada tahun 2025 ini, dirinya terpilih menjadi Ketua PWI Kabupaten Soppeng periode 2025-2028. Tentunya hal ini menjadi sinar terang bagi rekan jurnalis terkhusus yang bergabung di PWI Soppeng dimana Andi Jumawi bercita-cita menjadikan Wartawan Profesional dan Berintegritas dan Berdaya Saing.

Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Posting Komentar
.